Featured Video

https://www.youtube.com/watch?v=34yTdtm05H8




Kali ini kita akan belajar tentang anekdot, tentung adik-adik sudah tau dengan apa yang dinamakan anekdot tersebut kan?

Perlu kita tau, tidak semua cerita lucu tergolong anekdot ya, karena anekdot itu mengandung sindiran, sedangkan cerita lucu adalah suatu hal yang lebih luas lagi.
Misal saja adik-adik bisa membaca salah satu contoh anekdot di bawah ini yang berjudul Becak, dilarang masuk.

Silakan dicermati lalu simpulkan sindiran apa yang terdapat dalam bacaan anekdot tersebut. "Saat menjadi Presiden, Gus Dur pernah bercerita kepada Menteri Pertahanan Mahfud MD tentang orang Madura yang katanya banyak akal dan cerdik.

Ceritanya ada seorang tukang becak asal Madura yang pernah dipergoki oleh polisi ketika melanggar rambu “Becak dilarang masuk”. Tukang becak itu masuk ke jalan yang ada rambu gambar becak disilang dengan garis hitam yang berarti jalan itu tidak boleh dimasuki becak.

“Apa kamu tidak melihat gambar itu? Itu kan gambar becak tak boleh masuk jalan ini,” bentak Pak polisi. “Oh saya melihat pak, tapi itu kan gambarnya becak kosong tidak ada pengemudinya. Becak saya kan ada yang mengemudi, tidak kosong berarti boleh masuk,” jawab si tukang becak.

“Bodoh, apa kamu tidak bisa baca? Di bawah gambar itukan ada tulisan bahwa becak dilarang masuk,” bentak Pak polisi lagi.

“Tidak pak, saya tidak bisa baca, kalau saya bisa membaca maka saya jadi polisi seperti sampeyan, bukan jadi tukang becak begini,” jawab si tukang becak sambil cengengesan."

Bagaimana?
apakah adik-adik bisa mengambil pelajaran yang terdapat pada cerita di atas tadi?
Jika belum paham, coba tanyakan kepada gurumu :)

2 komentar:

  1. Makasih.. negerti kok.. hahahahahahahahaha.....

    ReplyDelete
  2. Makasih.. negerti kok.. hahahahahahahahaha.....

    ReplyDelete

About Author

blog ini berisi materi pelajaran, khususnya pada saat ini kurikulum 2013
untuk contact person bisa hubungi 0857832893